Demo Image
Rapat Paripurna Peresmian dan Pengucapan Sumpah / Janji Pimpinan DPRD Kabupaten Mojokerto, Masa Jabatan 2024-2029, Tanggal 24 September 2024

Rapat Paripurna Peresmian dan Pengucapan Sumpah / Janji Pimpinan DPRD Kabupaten Mojokerto, Masa Jabatan 2024-2029, Tanggal 24 September 2024

Bertempat di Kantor DPRD Kab. Mojokerto hari Selasa tanggal 24 September 2024, DPRD Kab. Mojokerto melaksanakan Rapat Paripurna Peresmian serta Pengucapan Sumpah / Janji Pimpinan Definitif DPRD Kab. Mojokerto Masa Jabatan 2024-2029. Prosesi Pengucapan Sumpah / Janji dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Kab. Mojokerto ibu Ida Ayu Sri Adriyanthi Astuti Widja, SH, MH dan dihadiri oleh Bupati Mojokerto ibu Hj. Dr. Ikfina Fahmawati, M.Si beserta Forkopimda. Terpilih sebagai Ketua DPRD Kab. Mojokerto Masa Jabatan 2024-2029 ibu Hj. Ayni Zuroh, SE, MM dari  Partai PKB , Wakil Ketua bapak Khoirul Amin, S.Sos dari Partai Nasdem dan bapak H. Winajat, S.H dari Partai Golongan Karya.

@ Designed By Dinas Komunikasi & Informatika Kab. Mojokerto